Tampilkan postingan dengan label Teknologi Informasi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Teknologi Informasi. Tampilkan semua postingan

Rabu, 02 Desember 2020

Bagaimana Cara Membuat Upload Video Youtube Lebih Jernih

Mungkin bagi para youtuber, atau orang-orang yang sekedar menggunakan Youtube untuk upload kegiatan sehari-hari. Anda mungkin menemui kalau kadang video yang anda upload kualitasnya jauh lebih jelek daripada video yang ada di handphone atau komputer anda. Hal itu wajar, karena youtube menerapkan algoritma yang mengkompresi file yang anda upload.

6 Aplikasi untuk Download Video YouTube - Pewarta Indonesia

Algoritma itu bertujuan untuk membuat video yang kita upload lebih kecil ukurannya di server youtube. Dengan begitu, youtube bisa menyimpan lebih banyak video di server mereka. Secara, puluhan atau mungkin ratusan TB video di upload ke youtube setiap jam-nya. Mungkin malah lebih dari itu.

Nah, algoritma ini kadang tidak berlaku bagi para youtuber yang cukup besar. Mengapa? Karena merekalah yang menghasilkan uang untuk youtube. Jadi bagaimana cara membuat kualitas video youtube anda agar sama dengan para youtuber profesional ini?

Sabtu, 25 Februari 2012

Web Developer Tools


Pengembangan web sekarang bukanlah hal yang sulit. Dengan banyaknya referensi di internet serta banyaknya aplikasi yang dapat mendukung pembuatan sebuah web, sekarang membuat web bukanlah hal yang sulit dan menakutkan. Berikut ini adalah beberapa tools pembantu pengembangan sebuah web yang umum digunakan:

1. Notepad ++

Logo Notepad ++
Notepad++ dapat di download dari link ini
Notepad ++ adalah tools sederhana yang memadukan kenyamanan notepad (text editor berbasis windows) dengan kemampuan analisa dasar code bahasa pemrograman tertentu. Notepad ++ tidak hanya berguna untuk pengembang web saja, namun secara umum tools ini memang digunakan secara luas oleh para pengembang web. Tools ini mempunyai kelebihan antara lain: mudah untuk digunakan, ringan dan tidak membutuhkan space besar untuk instalasinya. 

Kelemahan notepad++ hanya satu, seseorang haruslah cukup mengerti, atau setidaknya cukup berpengalaman untuk 'coding' karena bantuan untuk seorang programmer cukuplah minim. Namun hal tersebut tidak mengurangi tingkat popularitas notepad++. Setiap developer, khususnya developer web akan sangat familiar jika ditanya tentang notepad++.

Selasa, 21 Februari 2012

Aplikasi Wajib Android


Android merupakan sistem operasi yang luar biasa. Ia dapat diintegrasikan dalam segala jenis media. Kemampuannya untuk membaca berbagai sensor dan piranti juga telah mendapat banyak sekali pujian. Namun, sistem operasi yang handal saja tidaklah cukup tanpa didukung aplikasi-aplikasi yang menunjangnya. Berikut beberapa aplikasi penunjang android yang wajib dimiliki:

1. Opera Mini
Opera mini dapat dikatakan sebagai browser wajib bagi semua pengguna handphone yang ingin menjelajah internet. Meskipun sekarang terdapat browser lain seperti firefox yang telah membuat versi mobilenya. Namun keberadaan opera mini sebagai browser sejuta umat masih belum tertandingi.

2. Whatsapp
Whatsapp sepertinya menjadi messengger yang identik dengan android. Namun kegunaannya sebenarnya lebih sebagai komunikator atau penghubung antara pengguna android dengan pengguna smartphone lain seperti iphone dan blackberry. 
 

Sekilas Tentang Windows 8


Windows 8 merupakan varian baru yang merupakan kepanjangan versi dari windows 7. Windows 8 melakukan perubahan besar-besaran dari segi user interface dibandingkan dengan versi Windows sebelumnya. Namun tidak hanya sebatas perubahan user interface saja, perubahan lain menyangkut fasilitas dan usabiliy turut serta dalam varian baru windows ini. Beberapa fasilitas baru pada Windows 8 antara lain:

Konsep Metro
Pernahkah anda melihat papan penunjuk jalan yang umum ada pada stasiun atau sudut-sudut tempat penting? Bayangkan jika papan penunjuk tersebut berada di dalam komputer anda sebagai fasilitas penunjuk aplikasi-aplikasi yang ada di dalam komputer anda? Begitulah konsep Metro itu terbentuk. Konsep metro sebenarnya bukanlah konsep yang benar-benar baru. Konsep tersebut sudah diaplikasikan pada Windows media center untuk Windows XP. 

Metro membuat desain OS Windows baik pada perangkat mobile, tab dan desktop bisa seragam. Tidak ada perbedaan berarti pada tampilan user interface. Metro sangat mereduksi penggunaan teks pada tampilan. Membuat diagram-diagram box dan membuat navigasi ke dalam sebuah program lebih mudah dilakukan dan dipahami bahkan oleh pengguna awam sekalipun.

Minggu, 12 Februari 2012

Pembatasan Konten Internet (SOPA, PIPA dan ACTA)

"Internet sudah tidak sebebas yang dahulu lagi", ungkapan itu banyak sekali terdengar sekarang ini. Internet yang dahulu merupakan sumber kebebasan sekarang perlahan-lahan mulai tergerus oleh peraturan dan regulasi. Pembatasan-pembatasan seperti ini adalah wajar dan perlu sampai pada batas-batas tertentu, misalkan untuk konten yang berhubungan dengan pornografi. Namun perlu pengkajian ulang jika hal itu merambah pada hal lain termasuk kebebasan berekspresi dan berpendapat di Internet. Internet bukanlah media yang terbatas pada ruang dan kewilayahan tertentu. Ia haruslah bersifat global dan bahkan universal.

Dahulu, berbagai revolusi berkembang lewat media, berita dan buku. Sekarang internet adalah penggeraknya, internet dapat menjadi media tersebar luasnya berbagai faham, pengertian dan pemikiran. Tidak dapat dipungkiri bahwa seringkali pemikiran-pemikiran yang ada di dalamnya terlalu berlebihan dan di luar norma. Namun untuk mengontrolnya, perlu pemikiran dan pertimbangan lebih daripada sekedar memblokirnya secara sembarangan.

Selasa, 17 Januari 2012

Pengenalan OSI Model

OSI Model (Open System Interconnection Model) adalah model jaringan standar yang dikembangkan oleh International Organization for Standardization pada tahun 1977. OSI model membagi-bagi layer jaringan menjadi tujuh buah sesuai dengan fungsi dan tujuan masing-masing. Masing-masing layer bekerja dengan protokol yang berbeda-beda. Berikut kita bahas layer pada OSI Model secara lebih mendetail.

Layer-layer yang ada pada OSI Model antara lain:

7 Application Layer
Merupakan layer teratas dari sistem OSI Model. Berfungsi sebagai antarmuka aplikasi dengan fungsi yang ada pada jaringan. Application layer berguna untuk merubah data menjadi dapat dikonsumsi oleh pengguna maupun sebaliknya. Application layer ini sangat berguna karena menjadi jembatan penghubung antara sistem dengan pengguna sebagai konsumen dari sistem. Dengan adanya application layer, pengguna dapat mengendalikan input pemakaian data. 

Beberapa protokol penting yang ada di dalam layer ini antara lain: FTP, HTTP, SMTP, Telnet, DHCP dll

Sabtu, 14 Januari 2012

Alternatif Download File Lewat Torrent

Seiring dengan perkembangan pertukaran data yang semakin tinggi di internet, dibutuhkan sebuah teknologi yang tepat guna dan mempunyai reabilitas tinggi untuk menopangnya. Bram Cohen seorang programmer Amerika menjawabnya dengan menciptakan protokol Peer to Peer (P2P) BitTorrent atau yang kita kenal sebagai Torrent. Torrent menggunakan protokol Peer to Peer (P2P) yang artinya setiap node komputer dapat bertugas sebagai client maupun server dalam waktu yang bersamaan. Node komputer yang terhubung di dalam sistem Peer to Peer (P2P) BitTorrent dapat bertugas sebagai server sebuah file yang mampu di download oleh node lain, sekaligus ia dapat melakukan pengunduhan file yang sama dalam waktu yang bersamaan. 

Kehebatan Peer to Peer (P2P) BitTorrent atau kita sebut saja sebagai Torrent adalah, sebuah node tidak perlu menyelesaikan download sebuah file untuk dapat memberikan download kepada node lain. File dipecah-pecah dalam ukuran bit tertentu kemudian saling dipertukarkan. Tidak ada server terpusat yang melakukan pengolahan terhadap data yang dipertukarkan, hanya dibutuhkan sebuah link untuk melakukan proses handsake atau persetujuan pertukaran data satu sama yang lain. Setelah link itu diolah di dalam program torrent, maka data dapat saling dipertukarkan.

Minggu, 27 November 2011

Enam Tips Pintar Memaksimalkan Android

Logo Android
1. Memiliki akun Google
Android adalah sistem operasi milik Google, jadi Anda membutuhkan akun Google (atau Gmail) untuk menggunakan banyak fitur di smartphone Android Anda. Jika belum memilikinya, Anda bisa langsung membuatnya langsung di ponsel. Saat pertama kali mengakses beberapa fitur yang terhubung dengan Google seperti Android Market, Anda akan langsung menemukan pilihan untuk membuat akun Gmail (email Google). Proses pembuatan email cukup mudah; Anda hanya tinggal mengisi beberapa informasi data diri yang diminta serta nama akun beserta password pilihan Anda. Sedangkan jika Anda sudah memilikinya, cukup memasukkan nama akun (tanpa perlu embel-embel @gmail.com) dan password untuk mendaftarkan smartphone Anda dengan server Google.

2. Berlangganan data plan
Setelah terhubung ke server Google, smartphone Anda akan terus menerus menggunakan data untuk mencari update berbagai aplikasi termasuk Facebook dan email yang masuk. Ini tentu akan menguras pulsa sangat cepat dan banyak bahkan tanpa Anda sadari. Solusinya, langganan paket internet yang disediakan operator Anda. Operator biasanya memberikan pilihan berdasarkan waktu (harian/mingguan/bulanan) dan besaran data. Untuk mudahnya ambil saja paket yang perbulan.


Senin, 21 November 2011

Cara Meningkatkan Pengunjung Blog Secara Teratur

Dewasa ini, terdapat berbagai cara untuk meningkatkan rating dan popularitas sebuah blog. Ada yang menggunakan SEO (Search Engine Optimation) dengan membayar beberapa rupiah kepada sebuah perusahaan tertentu. Ada juga yang melakukannya dengan membuat semacam robot pengunjung. Ada juga yang melakukan cara-cara kreatif lain. 
Lambang Penyedia Layanan Blog (Blogger dan Wordpress)

Namun, sebenarnya tidaklah susah jika ingin blog kita sering dikunjungi secara rutin oleh penguna internet. Beberapa cara mudah yang dapat digunakan untuk mempertahankan pengunjung blog secara kontinyu antara lain:

1. Berikan gambar pada tiap masing-masing posting di blog
Gambar memberikan kesan tersendiri pada ilustrasi sebuah posting di blog. Selain itu, gambar cukup mudah untuk masuk kepada indeks pencarian google. Terutama pencarian khusus pada sebuah gambar tertentu. Dalam blog yang saya buat ini, pengunjung blog yang berasal dari pencarian gambar mencapai lebih dari 30% (hingga saat ini). Hal tersebut berarti bahwa gambar memberikan peran yang signifikan terhadap tingkat popularitas sebuah blog
Catatan: Jangan lupa untuk memberikan nama gambar yang mudah dicari. Jika nama gambar aslinya cukup susah atau tidak teratur, lakukan rename terhadap nama gambar sebelum menguploadnya ke dalam blog. Misalkan, anda akan membuat posting dengan judul Pariwisata Indonesia. Maka Gambar-gambar yang ada di dalamnya juga harus diberi nama sesuai dengan judul posting tersebut. Misal: Lambang Indonesia, Peta Indonesia, dan Berita Indonesia.
2. Tinggalkan alamat blog anda ketika anda melakukan komentar terhadap blog lain
Sering mengunjungi blog lain adalah hal yang berguna. Pertama, kita dapat belajar bagaimana cara penulisan orang lain ketika mengisi posting di sebuah blog. Kedua, kita dapat menambah berbagai macam pengetahuan yang mungkin belum atau tidak kita dapat. Ketiga, kita dapat bertukar informasi lewat komentar-komentar yang ada di blog. Keempat, kita dapat meningkatkan rating blog kita dengan meninggalkan alamat pada komentar-komentar mereka. Ini penting, karena orang yang berkunjung atau setidaknya pemilik blog akan tahu bahwa kita mempunyai alamat blog dan sesekali akan mengunjunginya.

Alamat yang ditinggalkan pada komentar blog orang lain dapat berupa alamat blog secara utuh maupun alamat blog pada posting tertentu yang berhubungan dengan komentar anda. Biasanya yang kedua itu lebih sopan daripada meninggalkan alamat blog utuh yang tidak mempunyai tujuan.

Minggu, 30 Oktober 2011

Dasar Decision Support System (DSS)

Decision Support System (DSS) atau di dalam bahasa Indonesia sering disebut sebagai Sistem Pendukung Keputusan (SPK) adalah sebuah informasi berbasis komputer yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan decison-making dari sebuah organisasi atau sebuah perusahaan. Lingkup DSS ini tidak hanya terbatas pada bidang IT saja, melainkan juga bidang-bidang lain seperti industri, kesehatan, penelitian bahkan juga ada beberapa yang membawanya ke ranah politis. DSS memungkinkan seseorang untuk melakukan manajemen, operasi dan perencanaan dari sebuah perusahaan adalam membuat keputusan, yang mana keputusan tersebut terkadang sangat cepat berubah dan tidak mudah ditetapkan.

DSS saat ini kebanyakan dibangun berbasis software interaktif yang mampu mempermudah decision-maker (pengambil kebijakan) untuk mengambil keputusan berdasarkan data-data mentah, dokumen, bekal pengetahuan individu maupun bisnis model yang disediakan oleh software aplikasi DSS. 

Beberapa informasi yang mungkin dimunculkan oleh aplikasi decision support antara lain:
  • Inventori dari aset informasi (termasuk di dalamnya legacy dan data relational, data warehousing, data marts dan cubes).
  • Perbandingan angka penjualan antara satu periode dengan periode lainnya. Atau perbandingan angka yang sejenis dengannya.
  • Proyeksi angka pendapatan berdasarkan penjualan produk yang sudah ada. Atau perbandingan angka yang sejenis dengannya.

Pengembangan Konten Informasi Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta


 
Pariwisata merupakan salah satu sumber pemasukan utama bagi Indonesia. Pariwisata menyumbang 6,3 milliar dollar pemasukan negara pada tahun 2009, dan diharapkan angka tersebut terus meningkat dari tahun ke tahun. Salah satu provinsi yang mempunyai potensi pariwisata terbesar di Indonesia adalah Daerah Istimewa Yogyakarta. Daerah Istimewa Yogyakarta mempunyai perpaduan berbagai unsur unik budaya lokal dan alam sehingga wilayah tersebut terkenal, tidak saja di kalangan wisatawan lokal namun juga manca negara. 
Logo DIY (Daerah Istimewa Yogyakarta)

Pariwisata di Daerah Istimewa Yogyakarta masih mempunyai potensi yang lebih untuk dikembangkan. Potensi tersebut dapat digolongkan sekurangnya menjadi 3 jenis. Potensi di bidang kuliner, yang berhubungan dengan masakan dan panganan khususnya masakan dan panganan tradisional. Potensi di bidang budaya termasuk di dalamnya potensi wisata sejarah dan hasil karya seni yang berkembang sangat luas di Daerah Istimewa Yogyakarta. Potensi di bidang pariwisata alam, terutama daerah pantai dan pegunungan yang sebagian besar masih belum tereksplorasi dan dikenal publik secara luas.

Kamis, 28 April 2011

Membuat Form Input Dengan PHP dan JavaScript


Membuat Form Input Data Dengan PHP dan JavaScript adalah salah satu standar permainan pemrograman web. Bisa dibilang ini adalah dasar yang harus dikuasai oleh semua programer berbasis web. Untuk kali ini saya belum akan membicarakan bagaimana membuat web yang terhubung dengan database. Melainkan masih berupa tampilan luar sebuah form input Data Kepegawaian sebuah kantor. Oke untuk pertama kali mari kita membuat form awal untuk pengisian data kepegawaian.

<html>
<head>
<title>Data Diri Anggota Kepegawaian</title>
</head>

<body>
<center>
<form method="post" name="formpegawai"onSubmit="return cek_data()">

<h1>Data Pribadi</h1>
<table width=80% bgcolor="#CCFF66" bordercolor="#666666" border="1" >
<tr>
   <td>Nama</td>
   <td>:
   <input type="text" name="text_nama" size="35" maxlength="35"></td>
</tr>
<tr>
   <td>Tempat Lahir</td>
   <td>:
   <input type="text" name="text_nama" size="35" maxlength="35"></td>
</tr>
<tr>
   <td>Tanggal Lahir</td>
   <td>:
   <input type="text" name="text_nama" size="35" maxlength="35"></td>
</tr>
<tr>
   <td>Alamat</td>
   <td>:
   <input type="text" name="text_alamat" size="50" maxlength="60">
   </td>
</tr>
<tr>
   <td>Kota (Sekarang)</td>
   <td> :
   <input type="text" name="text_kota" size="30" maxlength="30">
   </td>           
</tr>
<tr>
   <td colspan="2" align="right">
       <input type="submit" name="tombol_simpan" value="simpan">
   </td>     
</tr>   
</table>
</form>
</center>
</body>

Rabu, 20 April 2011

WSDL


WSDL adalah sebuah dokumen yang dibuat dalam bentuk XML, tujuan dari dokumen ini adalah menjelaskan detail informasi yang ada pada Web Service. Di dalam WSDL dijelaskan berbagai macam method dan function yang ada pada Web Service, parameter yang diperlukan untuk memanggil sebuah method dan apa tipe hasil yang dikembalikan oleh method yang telah dipanggil.
Struktur WSDL

<definition>
<types></types>
<message></message>
<portType></portType>
<binding></binding>
<service></service>
</definition>

Definition : merupakan tag tertinggi yang ada di dalam WSDL. Tag definition sering disebut sebagai tag root. Tag-tag lain harus berada di dalam tag definition.

Selasa, 01 Maret 2011

Sejarah Singkat Perkembangan PHP

PHP diperkenalkan pertama kali oleh Rasmus Ledorf di tahun 1995. Pada waktu itu nama PHP bukan berarti PHP:Hypertest Preprocessor, melainkan Personal Home Page atau situs personal pribadi. Di masa awal, php hanya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengolah data formulir yang ada pada sebuah web kemudian menampilkannya sebagai jumlah pengunjung sebuah halaman web tertentu. Kode tersebut oleh ramsus kemudian dibuka untuk umum yang kemudian disebut sebagai PHP/FI. Dengan itu maka PHP semakin dikenal oleh banyak kalangan dan banyak pemrogram yang tertarik untuk ikut mengembangkan PHP.

Pada tahun 1997, dirilis PHP/FI 2.0 atau lebih dikenal sebagai PHP 2.0 saja. Pengembangan PHP ini telah dilakukan oleh publik. PHP ini sudah diimplementasikan di dalam bahasa pemrograman C. Dalam versi ini PHP mempunyai keunggulan akses lebih dibandingkan dengan PHP pada masa awal.

Perkembangan selanjutnya dilakukan oleh sebuah perusahaan bernama Zend pada tahun 1997. Zend menulis ulang interpreter yang ada dalam PHP menjadi lebih teratur, lebih baik dan mempunyai kecepatan lebih. PHP jenis baru itu kemudian dikenal sebagai PHP 3.0. PHP 3.0 baru benar-benar dirilis pada Juni 1998 dan pada saat inilah, nama PHP dengan akronim berulang PHP:Hypertext Preprocessing benar-benar digunakan.

Setahun setelah peluncuran PHP 3.0, zend mulai melakukan perbaikan terhadap kekurangan beberapa aspek yang ada. Kekurangan tersebut terutama terkait dengan pembangunan sebuah website dalam skala besar. Hasil dari perbaikan tersebut melahirkan PHP 4.0 yang resmi dirilis pada pertengahan tahun 1999. Versi ini adalah versi PHP yang paling banyak digunakan oleh para programmer web karena versi ini yang dianggap paling mempunyai stabilitas dan kecepatan terutama untuk membangun sebuah web dalam skala yang cukup besar.

PHP 5.0 mulai dirilis pada pertengahan tahun 2004. PHP versi ini mengalami banyak perubahan dari versi sebelumnya termasuk inti interpreter dalam PHP. PHP 5.0 juga memasukan konsep model pemrograman berorientasi objek ke dalamnya untuk mengatasi perkembangan bahasa pemrograman ke arah paradigma pemrograman berorientasi objek


.

Selasa, 22 Februari 2011

Kelebihan HTML 5


HTML5 adalah sebuah prosedur pembuatan tampilan web baru yang merupakan penggabungan antara CSS, HTML itu sendiri dengan Java Script. Teknologi ini mulai diluncurkan pada tahun 2009, namun sampai saat ini masih dalam tahap pengembangan. Beberapa kelebihan yang dimiliki oleh HTML5 (sebagai hipotesis awal) adalah:
  • Cleaner code, karena sebagian besar kode telah termasuk di dalam sintaks html5, maka kode nampak terlihat lebih sederhana daripada penggabungan antara html, css dan java script.
  • Greater consistency, HTML5 telah melakukan banyak sekali penambahan sintaks yang dibuat dalam struktur lebih baik dan lebih sederhana daripada sintaks-sintaks sebelumnya. Hal ini membuat developer terbantu dalam meningkatkan konsistensi dalam membangun sebuah web.
  • Improve Semantics, dengan berbagai elemen kode di dalam html5 yang telah distandarisasi, maka nilai semantik dari sebuah web dapat lebih ditingkatkan. Itu berarti bahwa bagian-bagian dari web seperti header, nav, footer dan beberapa bagian lainnya terdefinisi dengan jelas maksud serta tujuannya selain itu juga terbentuk dalam sebuah “machine readible format”
  • Improved Accessibility, dengan teknologi HTML5 yang memudahkan struktur pembangunan sebuah web, maka developer dapat membangun pemahaman yang lebih detil mengenaik halaman web.
  • Client-side Database, HTML5 menyediakan model database SQL yang baru dengan API yang dapat dibangun dalam konsep lokal, dalam hal ini di sisi client.
  • Geolocation, HTML5 mempunyai API yang terintegrasi terhadap geolocation, fasilitas tersebut dapat diakses melalui GPS atau fasilitas lain seperti Google Latitude pada iphone.
  • Offline Aplication Cache, pengguna dapat terus melakukan interaksi dengan aplikasi meskipun mereka terputus dari jaringan internet.
  • Smarter Forms, terdapat semacam reguler expression (regex) yang membuat form mampu mengenali secara lebih baik tentang input, validasi data dan interaksi dengan elemen lain (misal : format email, password dll)
  • Sharper focus on Web Application Requiments, HTML5 membuat sebuah mekanisme yang lebih mudah dalam hal pembuatan front end, aplikasi chat, tools drag and drop, video player, pengolah grafis dan masih banyak lagi.

Senin, 14 Februari 2011

Perbedaan Sector, Track dan Cylinder

Sector (Disc Sector)
Sektor (Disc Sector) adalah basic unit dari hardisk yang merupakan sebuah bagian atau sub-divisi dari sebuah track, track akan dijelaskan pada jawaban pertanyaan selanjutnya, yang biasa terdapat pada magnetic disk atau optical disk. Biasanya, masing-masing sektor menyimpan data dengan jumlah tertentu, sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat oleh perancang sektor. Pada umumnya, beberapa format ukuran yang digunakan untuk sektor adalah 512 bytes (untuk magnetic disks) dan 2048 bytes (untuk optical disks).

Secara sederhana, hardisk terdiri dari banyak bagian yang disebut sebagai sektor. Sektor-sektor tersebut membentuk sebuah lingkaran. Sebuah jalur lingkaran tungal yang yang membentuk lingkaran konsentris disebut dengan track.

Dalam hardisk, setiap sector terdiri dari tiga bagian utama. Beberapa bagian tersebut antara lain:
  • Sector Header, berisi berbagai macam informasi yang digunakan untuk melakukan sinkronisasi internal pada hardisk. Informasi yang ada pada sector header adalah gap, synch bit, dan address mark.
  • Data field, berisi berbagai informasi yang disimpan oleh pengguna.
  • Error Correcting Code, digunakan untuk melakukan koreksi terhadap data eror yang disimpan oleh pengguna.

Perlunya Pengembangan Manajemen Sistem Informasi yang Mampu Membantu Pengambilan Keputusan Militer

Pendahuluan


Perkembangan Teknologi Informasi begitu pesat dan telah merambah berbagai aspek kehidupan. Urusan perkantoran (administrasi) adalah bidang yang pertama kali memperoleh dampak dari berkembangnya teknologi ini. Pada era 80an, mulai terjadi transisi dimana computer yang menjadi landasan berkembangnya teknologi informasi semakin digunakan luas di berbagai instansi. Komputer menggeser berbagai macam peralatar perkantoran konvensional yang telah digunakan di bidang itu selama berpuluh-puluh tahun lamanya. Bidang komunikasi menempati urutan kedua, dimana computer dengan berbagai macam jaringannya semakin melakukan penetrasi ke dalam sehingga mulai menggerser system surat menyurat dan berbagai kegiatan lainnya menyangkut komunikasi konvensional. Hal tersebut menjadi sebuah terobosan besar dimana arus informasi semakin cepat dalam beredar.

Web adalah salah satu hasil teknologi informasi yang luar biasa. Ia adalah penyebar informasi paling massive di dunia saat ini. Ia juga menjadi sebuah teknologi yang mampu mengakomodasi berbagai macam kebutuhan akan informasi di seluruh dunia. Sebuah tonggak di dunia maya yang akan menjadikan setiap orang dapat bertukar pikiran, berbagi informasi dan data secara bebas tanpa ada sebuah regulasi keras membatasi. Namun seberapa efektif penggunaan web sebagai sarana informasi? Itu telah menjadi pokok bahasan selama lebih dari 20 tahun terakhir.

Web Sebagai Media Manajemen Sistem Informasi
Web sebagai sarana penyedia informasi telah kita bahas dalam bab pendahuluan sebelumnya. Sekarang kita beranjak pada pembahasan bagaimana web mampu menjadi sarana manajemen system informasi demi berbagai tujuan.

Web sebagai sarana manajemen system informasi berkaitan erat dengan kemampuannya menyediakan informasi, baik itu informasi yang digunakan untuk publik maupun hanya untuk kalangan tertentu (private). Web sebagai sarana manajemen sistem informasi artinya sebuah web tidak hanya berlaku sebagai penyedia sebuah informasi, namun juga mampu mengolah (melakukan edit, tambah atau mengurangi informasi) serta mampu menjadi sarana untuk melakukan pemeliharaan, manajemen pengembangan sistem tanpa mengabaikan unsur user interface yang memudahkan pengguna dalam memanfaatkan sistem sebaik-baiknya.

Pemanfaatan web sebagai sarana manajemen sistem informasi telah dikenal luas dan bahkan menjadi mata kuliah pengajaran pokok di berbagai universitas di Indonesia. Berbagai aplikasi juga telah dibuat berdasarkan konsep ini. Bahkan beberapa CMS (Content Manajemen System) telah banyak tersebar dan mudah digunakan dalam membuat sebuah web yang mampu menyediakan sebuah informasi di satu sisi, namun mudah pula dalam memanajemen berbagai informasi yang telah ada di dalamnya.

Namun belum banyak Sistem Manajemen Informasi yang mencakup sebuah kebutuhan tertentu, terutama di Indonesia. Kita boleh berbangga bahwa banyak dari kita mampu mengolah data dan menampilkannya sedemikian rupa dengan mudah dari template-template manajemen sistem informasi yang telah ada di pasaran. Namun sedikit dari kita yang benar-benar mampu untuk membangun sebuah sistem manajemen informasi yang single purpose guna memenuhi sebuah kebutuhan akan pengembangan sistem pada kalangan tertentu. Terbukti dengan masih sedikitnya aplikasi berbasis web yang mengandung unsur manajemen sistem informasi yang dibuat di dalam negeri. Bahkan untuk berbagai hal vital seperti kesehatan, pendidikan dan militer yang relative telah banyak dikembangkan di berbagai negara untuk memenuhi kebutuhan mereka dalam membantu membuat sebuah keputusan tentang unsur-unsur itu.

Minggu, 06 Februari 2011

IMMACCS, Aplikasi DSS Dalam Marinir Amerika Serikat

Decision Support System (DSS) atau di dalam bahasa Indonesia sering disebut sebagai Sistem Pendukung Keputusan (SPK) adalah sebuah informasi berbasis komputer yang dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan decison-making dari sebuah organisasi atau sebuah perusahaan. Lingkup DSS ini tidak hanya terbatas pada bidang IT saja, melainkan juga bidang-bidang lain seperti industri, kesehatan, penelitian bahkan juga ada beberapa yang membawanya ke ranah politis. DSS memungkinkan seseorang untuk melakukan manajemen, operasi dan perencanaan dari sebuah perusahaan adalam membuat keputusan, yang mana keputusan tersebut terkadang sangat cepat berubah dan tidak mudah ditetapkan.

DSS saat ini kebanyakan dibangun berbasis software interaktif yang mampu mempermudah decision-maker (pengambil kebijakan) untuk mengambil keputusan berdasarkan data-data mentah, dokumen, bekal pengetahuan individu maupun bisnis model yang disediakan oleh software aplikasi DSS.

Di bidang militer, penelitian untuk membangun sebuah sistem pendukung keputusan telah berlangsung cukup lama, terutama ketika perang dingin tengah berkecamuk mulai era 50an hingga era tahun 90an. Salah satu sistem yang ada adalah IMMACCS (Integrated Marine Multi Agent Command and Control System).

IMMACCS adalah sebuah multi-agent, multi agent adalah sebuah sistem yang terdiri dari berbagai interaksi antara intelligent yang ada. Multi-agent digunakan untuk memecahkan masalah yang sangat sulit atau bahkan tidak mungkin untuk sebuah individual-agent atau monolithic agent. Hal seperti ini sering digunakan untuk riset pada online trading, respon bencana maupun banyak hal lain yang membutuhkan komputasi data lebih banyak dalam menciptakan sebuah keputusan.

Jumat, 04 Februari 2011

Phyton Menang, Java, C dan C++ Tetap Kuat

 Diambil dari :

TIOBE Programming Community Index for January 2011
January Headline: Python wins the TIOBE Programming Language Award of 2010!

Phyton diberi penghargaan sebagai 'Programming Langguage of 2010' oleh TIOBE. Penghargaan tersebut diberikan kepada bahasa pemrograman yang mempunyai peningkatan market share yang paling baik selama 2010. Phyton meningkatkan market share sebesar 1.81% sejak Januari 2010. Sedikit lebih banyak daripada Objective-C yaitu 1.63% yang menempati urutan ke 2. Objective-C adalah bahasa pemrograman yang sering digunakan pada platform-platform iPhone dan iPad.


Import Tabel Web Ke MS Excel 2007

Beberapa diantara kita mungkin pernah mengalami kesulitan saat harus melakukan copy paste sebuah informasi dalam halaman web yang berupa tabel ke dalam ms excel. Beberapa kesulitan tersebut diantaranya, kurang konsistennya halaman web apabila di copy paste secara manual ke dalam ms excel atau beberapa masalah lain seperti sulitnya menyesuaikan tabel dengan format aslinya yang ada di dalam web. Berikut ini adalah solusinya :

Pertama, buka halaman web yang akan digunakan, misalnya : http://indonesia-cars.com/price-of-new-cars/bmw/ jangan lupa untuk copy alamat halaman yang diinginkan.


Kedua, buka ms excel 2007 (yang satu ini mungkin tidak usah disebutkan caranya ^_^)