Tampilkan postingan dengan label Teknik Komputer Dasar. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Teknik Komputer Dasar. Tampilkan semua postingan

Senin, 14 Februari 2011

Perbedaan Sector, Track dan Cylinder

Sector (Disc Sector)
Sektor (Disc Sector) adalah basic unit dari hardisk yang merupakan sebuah bagian atau sub-divisi dari sebuah track, track akan dijelaskan pada jawaban pertanyaan selanjutnya, yang biasa terdapat pada magnetic disk atau optical disk. Biasanya, masing-masing sektor menyimpan data dengan jumlah tertentu, sesuai dengan kesepakatan yang telah dibuat oleh perancang sektor. Pada umumnya, beberapa format ukuran yang digunakan untuk sektor adalah 512 bytes (untuk magnetic disks) dan 2048 bytes (untuk optical disks).

Secara sederhana, hardisk terdiri dari banyak bagian yang disebut sebagai sektor. Sektor-sektor tersebut membentuk sebuah lingkaran. Sebuah jalur lingkaran tungal yang yang membentuk lingkaran konsentris disebut dengan track.

Dalam hardisk, setiap sector terdiri dari tiga bagian utama. Beberapa bagian tersebut antara lain:
  • Sector Header, berisi berbagai macam informasi yang digunakan untuk melakukan sinkronisasi internal pada hardisk. Informasi yang ada pada sector header adalah gap, synch bit, dan address mark.
  • Data field, berisi berbagai informasi yang disimpan oleh pengguna.
  • Error Correcting Code, digunakan untuk melakukan koreksi terhadap data eror yang disimpan oleh pengguna.

Selasa, 01 Februari 2011

Unit Input Output Dalam Komputer Dasar


Unit Input dan Output adalah salah satu bagian dari CPU yang mampu memberikan CPU kemampuan untuk berkomunikasi dengan peripheral. Dua sebab utama dibuatnya unit input dan output adalah

  1. besarnya tegangan dan arus isyarat yang diperlukan untuk transfer informasi dari dan ke piranti peripheral umumnya berbeda dari tegangan dan arus isyarat yang digunakan dalam sistem bus.
  2. Kecepatan transfer data antara sistem bus dengan piranti input dan output biasanya jauh berbeda, terutama untu pritanti yang mempunyai unsur mekanis (biasanya piranti dengan unsur mekanis seperti ini mempunyai kecepatan transfer data yang paling lambat dibandingkan dengan lainnya. Waktu transfer pada sistem bus dapat mencapai kurang dari 20 nano detik, sedangkan waktu transfer pada I/O dapat lebih dari 1 m detik)

Perancangan unit input dan output diperlukan untuk dapat memenuhi kebutuhan berbagai macam piranti yang berbeda-beda. Mengingat kinerja dari komputer adalah sebuah kesatuan dari berbagai macam piranti yang ada. Karena kecepatan transfer dari hampir semua perangkat input dan output jauh lebih lambat dari kecepatan memori CPU, Unit Kontrol dan  Bus, maka bus I/O dapat dibuat dengan menggunakan piranti kecepatan rendah dengan harga yang jauh lebih murah.

Jenis pengalamatan yang diperlukan untuk menangani bus I/O berbeda. Jumlah piranti yang dipasang pada sistem komputer akan selalu lebih kecil dari jumlah lokasi memori. Oleh karena itu jumlah bit yang diperlukan untuk mengalamati piranti akan jauh lebih kecil dari yang diperlukan untuk mengalamati memori utama. Disamping bus alamat yang lebih sempit, bus data biasanya juga mempunyai jalur data yang lebih sedikit, karena kebanyakan piranti I/O hanya mempunyai transfer data 1 atau 2 byte setiap saat. Siklus transfernya juga jauh tranfer yang dimiliki jauh lebih panjang karena piranti tersebut menggunakan sistem mekanis.


Fungsi utama dari unit Input dan Output adalah :

  1. Mengatur dan membuat perimbangan perbedaan kecepatan dan pewaktuan antara CPU dengan piranti yang terhubung ke dalam sistem.
  2. Melakukan pengaturan dan penyesuaian tegangan serta arus dari satu aras ke aras yang lain.
  3. Melakukan modifikasi panjang data antara sistem bus dan bus Input Output.